Keindahan Pantai Momong di Tepi Samudera Hindia

Duduk di atas bebatuan, menikmati demburan ombak menghantam tebing paling ujung barat Pulau Sumatera, sambil menikmati matahari terbenam dalam mega jingga, merupakan keindahan yang tiada tara di Pantai Momong.

Pantai yang eksotik ini berada di balik bukit Desa Balee, Kecamatan Lhoknga, Kabupaten Aceh Besar. Jaraknya sekitar setengah jam perjalanan dengan kenderaan dari Kota Banda Aceh. Dari Banda Aceh kita bisa memulai perjalanan ke arah selatan, hingga sampai ke Kecamatan Lhoknga.

Sampai di persimpangan sebelum pabrik PT Semen Andalas, kita berbelok ke kanan, terus sampai ke lapangan golf, lalu belok kiri ke arah pantai Lampuuk. Sebelum sampai ke objek wisata pantai Lampuuk, ada petunjuk jalan menuju Pantai Momong, letaknya masih berdekatan.

pantai momong.jpg
Keindahan pantai Momong di ujung barat Pulau Sumatera foto

Jalan masuk ke Pantai Momong masih berupa jalan berbatu yang bercampur kerikil dan pasir, masih sangat alami. Meski jalannya bisa dimasuki kenderaan roda empat, tapi agak terjal dan berbatu, sehingga agak sedikit susah untuk dilewati. Di muka jalan kita hanya perlu bayar tiket masuk tiga ribu rupiah saja.

Tapi kepayahan selama menempuh jalan masuk ke sana akan terbayar lunas dengan keindahan pantai dan pesonanya. Untuk melepas lelah, kita bisa santai di Eky’s Momong Café and Resort. Menu yang dtawarkan mulai dari seafood, makanan lokal, hingga makanan ala Eropa, tapi menunya masih sangat terbatas. Meski demikian keindahan pemandangan alam ujung barat Indonesia itu menyempurnakannya.

Karena letaknya yang agak tersembunyi di balik bukit itu pula Pantai Momong awalnya tak banyak dikunjungi orang. Tapi siapa saja yang sudah pernah ke sana, pasti akan kembali lagi. Dan kini setiap akhir pekan ramai pengunjung yang datang ke Pantai Momong untuk menikmati keindahan pantai kawasan Lampuuk dari sudut yang berbeda.

Eky’s Momong Café and Resort dibangun mengikuti konsep alami di atas bukit yang berhadapan langsung ke Samudera Hindia. Dari café itu kita bisa turun ke pantai, bermain di hamparan pasir dan bebatuan, atau santai dalam ayunan hammock diantara rindangnya pohon cemara yang berjejer di sepanjang pantai.

Ketika menjelang magrib, di ufuk barat kita bisa melihat awan memerah, seolah mengiring matahari tenggelam. Pantuanlannya tampak di atas hamparan samudera yang maha luas. Sebuah pesona yang terlalu indah untuk dilewatkan.

Pantai Momong merupakan kepingan surga yang tersembunyi di balik bukit, di ujung paling barat pulau Sumatera. Tempat ini sekarang sudah menjadi salah satu destinasi wisata favorit di Kabupaten Aceh Besar. Pengunjungnnya bukan hanya wisatawan lokal saja, tapi beberapa turis manca negara terlihat sangat enjoy menikmati pesona alam di sisi lain Lampuuk tersebut.

Hanya saja untuk menjadikannya objek wisata unggulan, berbagai infrastruktur dan sarana pendukung perlu dibangun oleh pemerintah dan pengelola objek wisata tersebut, karena potensi pendapatan daerah dari sektor pariwisata sangat menjanjikan di sini. Apa lagi didukung oleh keberadaan beberapa objek wisata di sekitarnya di sepanjang pantai Lampuuk.

pantai momong_cafe.jpg
Eky’s Momong Café and Resort di balik bukit pantai Momong foto

H2
H3
H4
3 columns
2 columns
1 column
Join the conversation now
Ecency